Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Mojolaban sukses mengadakan Rakorcab (Rapat Koordinasi Cabang) DPC PKS, pada hari Ahad 8 Mei 2016 kemarin. Bertempat di kantor DPC PKS Mojolaban, Rakorcab ini dihadiri oleh Ketua DPD PKS Kabupaten Sukoharjo Ari Sarwanto, A.Md serta Ketua Bidang Kaderisasi DPD PKS Kabupaten Sukoharjo Sidik Pramana. Hadir pula Pengurus Cabang PKS Kecamatan Mojolaban dan Para Ketua DPRa PKS Se-Kecamatan Mojolaban.
Rakorcab adalah sarana konsolidasi Seluruh Pengurus DPC dan DPRa PKS Mojolaban, serta mengatur strategi program kerja pada satu tahun ke depan dalam rangka berkhidmad untuk rakyat. Ketua DPC Mojolaban, Muhdi W dalam kesempatan ini menyampaikan sambutan "bahwa kemenangan semua mutlak dari Allah SWT, kemenangan jangan mengharap balas budi pada masyarakat, tapi lakukan khidmat pada masyarakat,maka nanti Allah SWT akan membukakan hati mereka sehingga mendukung kita untuk mencapai kemenangan".
Ketua Umumm DPD PKS Kabupaten Sukoharjo Ari Sarwanto A.Md beliau berpesan kepada semua kader DPC Mojolaban untuk senantiasa bersatu padu, bergotong royong, menjalin ukhwah yang lebih kuat dan saling melengkapi. "Karena ini modal utama kesolidan kader. SDM kita harus senantiasa dijaga jangan sampai terputus. Kita berjuang/berjihad seperti sebuah bangunan yang kokoh/barisan shof yang rapi inilah modal utama kita mencapai kemenangan." Tandas Mas Ari (- sebutan akrab Ari Sarwanto)
(Humas/Mly)
ConversionConversion EmoticonEmoticon