Keluarga Harmonis Peraih Surga
Dalam acara Halal bi Halal PKS Sukoharjo ahad kemarin, Ustadz Cahyadi Takariawan ditunjuk sebagai pembicara. Dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan sebuah tema "Keluarga Harmonis peraih Surga".
Pak Cah, panggilan akrab beliau, menyampaikan bahwa tujuan puasa Ramadhan adalah agar kita menjadi orang yang bertaqwa (la'allakum tattaqun). Jika puasa yang kita lakukan itu benar, maka akan mampu meningkatkan ketakwaan. Jika puasa kita benar, maka akan menambah berbagai macam kebaikan, termasuk menambah keharmonisan keluarga.
Konselor Jogja Family Center itu juga mengajak hadirin agar segera mencari ampunan Allah saat melakukan kesalahan. Ampunan dari Allah akan membuat keluarga kian harmonis, memberikan kemudahan dalam urusan dunia, dan mampu menghadirkan rezeki yang tidak terduga. Sedangkan balasan di akhirat adalah ampunan dan surga yang besarnya seluas bumi dan langit.
"Untuk mendapatkan keluarga yang harmonis, penuh ampunan dari Allah serta berbuah surga, ada empat hal yang harus dilakukan," lanjutnya. Sebagaimana yang terkandung dalam Q.S. Al Imran:134, keempat hal itu antara lain:
1. Berinfak baik dalam keadaan lapang maupun sempit
2. Mampu menahan amarah
3. Memberikan maaf tanpa harus diminta
4. Ketika melakukan perbuatan dosa dan maksiat, bersegera untuk istighfar dan berjanji tidak mengulangi kesalahan
Sebagai penutup, beliau tekankan lagi bahwa orang yang bertakwa tentunya akan mempunyai akhlak yang baik. Dia pasti akan memperlakukan terhadap suaminl atau istrinya dengan mulia. Sakinah akan terbentuk saat suami atau istri memuliakan pasangannya masing-masing. Semakin mulia perlakuannya terhadap pasangan, semakin sakinah keluarganya. Semakin sakinah keluarganya, semakin bahagia hidupnya. Dan kebahagiaan itu akan mendatangkan banyak kesuksesan.
Semoga setiap kita mampu membentuk keluarga yang harmonis. Keluarga yang penuh cinta dan kasih sayang. Pun keluarga yang mempunyai semangat dakwah, sehingga mampu memberikan manfaat kepada ummat.(arie)
ConversionConversion EmoticonEmoticon